A & Y ( A The Series #1) by Jaeja_




Siapa yang suka baca wattpad ?

Jika kalian suka baca wattpad, genre apa yang kalian sukai ?
Kalau aku sendiri, suka cerita bergenre romance, teen fiction, historical fiction,  dan humor.

A and Y series sendiri merupakan sequel cerita dari Our Childrens karya Jaeja_. Cerita ini masih On going, dan dalam keadaan di privat. Aku suka banget cerita ini dan sudah berulang kali aku baca. Walaupun masih belum ending.

Cerita ini menceritakan tentang Adhitya yang berusia 19 tahun menikah muda dengan Yara yang berusia 18 tahun. Adhitya merupakan saudara kembar dari Adelio dan Adhyasta. Yahh mereka kembar tiga. 3 kembar tersebut sudah dari kecil tinggal bersama Yara. Mereka bersaudara namun tidak sedarah. Ngerti kan (?)

Mereka menikah atas permintaan mamahnya, mereka tak terpaksa hanya saja belum terbiasa. Mereka saling mencintai tapi mengungkapkannya dengan cara mereka sendiri.
Yara menunda kuliahnya satu tahun karena permintaan sang mama untuk membantunya merawat Adeeva- sang adik bungsu yang masih batita sekalian ajang melatih mental sebelum memiliki bayi sendiri di kemudian hari.

Yara memulai perkuliahannya setahun kemudian di universitas yang sama dengan abang-abangnya juga suaminya. Dan disinilah awal cerita tersebut.

Aku suka cerita ini, karena dari dulu aku suka cari bacaan wattpad dimana karakter perempuannya yang dimanja, masih labil, dan imut gitu menikah dengan sosok yang dingin tapi perhatian. Dan yg bikin tambah suka itu karena mereka udah lama tinggal bersama dan sudah tahu watak masing-masing. Apalagi ada 3 kembar tersebut.

Pokoknya yang tertarik dengan cerita ini bisa langsung cari akun : jaeja_
Aku yakin kalian akan suka sama cerita ini, karena cerita ini gemesin banget dan plus plus lah...



Komentar

Postingan Populer